SUARA KUNTILANAK

Kenalin gue maya, gue mau cerita pengalaman gue yang pernah gue alamin saat SD.

Sebenarnya banyak cerita yg pernah gue alamin tp gue coba share yg satu ini. Dulu waktu SD kelas 5 gue pernah mengalami kejadian mistis saat bersama saudara gue. Waktu itu gue sedang asyik bermain bersama saudara gue dirumah.

Adzan magrib pun berkumandang. Namun kami masih asyik bermain. Tak berselang lama setelah adzan. Sayup-sayup terdengar suara ketawa seorang wanita yang pernah gue denger di film-film horor. Gue tanya saudara gue apakah dia juga mendengar suara itu dan ternyata dia juga mendengarnya. Gue perhatikan lagi suaranya, kali ini terdengar lebih jelas, suara ketawa kuntilanak itu membuat  kami lari ketakutan masuk kedalam rumah. Namun untungnya kami tidak melihat wujudnya.

Mungkin itu aja yg bisa gue share. Nanti gue akan share lagi pengalaman mistis lain yg pernah gue alamin.

Comments